Dokumen/Ilustrasi
Panaragan,RB.co.id- Dari Hasil Pemeriksaan Swab tes pada laboratoriun kesehatan daerah (Labkesda) Provinsi Lampung tanggal 07 Oktober 2020 terhadap Nn. E (P-15) dan dinyatakan
Terkonfirmasi Positif Covid-19.
Nn. .E (P-15) 34 tahun yang merupakan tenaga kesehatan (ASN perawat puskesmas poned mulyo asri) alamat Mulya Asri Kecamatan Tulang Bawang Tengah
Dan setelah dilakukan Swab Test Di dapatkan hasil terKonfirmasi Positif (+) Covid – 19.
Nn.E (P-15) saat ini dalam perawatan tim medis di ruang isolasi RSUD Tubaba,Dinas kesehatan dan RSUD Tubaba pada hari ini akan melakukan tindak lanjut dengan melakukan Tracking terhadap orang – orang yg ada riwayat kontak erat dg Nn. E (P-15)
Diantaranya Dilakukan rapid test massal terhadap semua tenaga kesehatan dan non kesehatan puskesmas poned mulyo asri,Menutup sementara pelayanan selama 14 hari kedepan terhitung mulai hari ini kamis tgl 8 oktober 2020 s/d 21 oktober 2020.
Kepala dinas kesehatan Tubaba Majril, Mengatakan akan dilakukan isolasi mandiri untuk semua petugas puskesmas Mulya Asri.dinas kesehatan Dan RSUD Tubaba akan terus melakukan pemantauan terhadap perkembangan dalam 14 hari kedepan .
“Selain itu juga Semua petugas puskesmas poned mulya asri di lakukan isolasi mandiri selama 14 hari dan Melakukan pemantauan perkembangan kesehatan selama 14 hari jika muncul gejala klinis maka sesegera mungkin di lakukan penatalaksanaan lebih lanjut”kata kepala dinas kesehatan Tubaba, Kamis (8/10/2020).
Untuk sementara pelayanan kesehatan bagi masyarakat di wilayah kerja puskesmas poned mulyo asri di alihkan ke puskesmas candra mukti sedangkan utk kasus rawat inap di alihkan ke puskesmas poned dayamurni.
Dirinya menambahkan, penetapan pasien positif Covid-19 masih menunggu rilis resmi dari Gugus Tugas Provinsi Lampung.
“Terkait penetapan penambahan 1 orang pasien terkonfirmasi positif (+) covid – 19, kita menunggu rilis resmi yg di keluarkan oleh gugus tugas penanggulangan covid-19 propinsi lampung siang ini atau sore nanti.”pungkasnya(L/Tom)
Editor:Acong
- Gubernur Arinal RencanakanHadiri Dalam Pembukaan Mabar Adventure Merah Putih II - Agustus 18, 2023
- Bandara Radin Inten II dan Disparekraf Lampung Gelar Pameran Seni, Meriahkan HUT RI ke-78 - Agustus 18, 2023
- Dandim 0410/KBL Hadiri Upacara Bendera Dalam Rangka HUT RI ke-78 - Agustus 18, 2023