banner 1040x250

banner 728x250
Jambi  

Hasil Pengundian KPUD Tanjabbar : Mulya No 1, Anshar No 2 Dan MS No 3

Hasil Pengundian KPUD Tanjabbar : Mulya No 1, Anshar No 2 Dan MS No 3

Tanjabbar, Rumahberita.co.id – Memasuki tahapan pengundian nomor urut peserta pilkada Tanjabbar KPU gelar acara pengundian nomor urut peserta pilkada 2020 di Aula Tungkal Hotel Kamis, (24/09/20).

Acara tersebut di di hadiri oleh ketiga pasangan calon dan berlangsung secara khidmat menurut aturan protokol civid-19 serta dilaksanakan secara tertutup dan disiarkan langsung melalui media sosial.

Hasil dari pengundian tersebut Pasangan Mulyani – Amin mendapatkan no urut 1, dan pasangan Anwar Sadar – Hairan mendapatkan no urut 2, no urut 3 di pegang oleh Pasangan Mukhlis – Supardi.

Ketua KPUD Tanjab Barat, Hairuddin mengatakan, penetapan nomor pasangan calon dalam penyelenggaraan pilkada Tanjab barat tahun 2020 dilaksanakan secara Jujur dan adil.

“Saya ucapkan selamat kepada masing-masing Paslon, dengan penandatangan itu berita acara, maka tahapan penetapan nomor urut berakhir dan memasuki tahapan kampanye,” Ujarnya

Terpisah, saat di tanya wartawan tentang tehnis pengundian nomor, Komisioner Bidang Tehnis, M. Taufik membeberkan.

“Teknis pengundian no urut paslon dengan 2 tahap di awali dengan paslon yang hadir pertama mengambil bola satu dari sepuluh bola pimpong yang telah di kasih nomor, kemudian yang mendapat nomor terkecil mengambil tabung nomor pertama yang berisi nomor urut,” Papar M. Taufik Komisioner Bidang Tehnis KPU. (Den RB)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *